Identifikasi Permasalahan Psikologis Remaja pada Masa “Social Distancing” Melalui Assesmen Survey Heart

  • Rahma Wira Nita STKIP PGRI Sumatera Barat
  • Eva Kartika Wulan Sari Universitas Kanjuruhan
  • Wira Solina STKIP PGRI Sumatera Barat
Keywords: kompetensi, asesmen, teknik non tes, psikologis, problematika, survey heart

Abstract

Kompetensi konselor ditantang dalam kondisi pandemi covid-19. Kompetensi kenselor merupakan suatu kecakapan yang harus dimiliki oleh seorang konselor. Konselor diharapkan mampu menguasai konsep dan praksis asesmen. Teknik pengungkapan data dan informasi dapat berupa tes maupun non-tes. Menghadapi kondisi pandemi Covid-19 saat ini banyak hal yang tidak dapat dilaksanakan secara standar, sehingga menuntut strategi kreatif konselor dalam memberikan pelayanan pada siswa. Menghadapi pandemi Covid-19 dan social distancing memunculkan permaslahan psikologis pada remaja. Menjawab tantangan tersebut direkomendasikanlah sebuah strategi yaitu melaksanakan pengungkapan permasalahan peserta didik melalui instrumen online berupa survey heart. Kegiatan ini telah diaplikasikan kepada 366 remaja di Sumatera Barat. Teknik pengambilan sampel insidential melalui link yang di-share secara online via smarphone. Hasil penelitian strategi assesmen online dapat diterapkan dengan efektif dan efisien dalam mengidentifikasi permasalahan psikologis remaja, data dapat diungkap dengan cepat sesuai dengan kebutuhan. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa permasalahan psikologis remaja bersumber dari 4 aspek di antaranya 1) fasilitas dan teknologi, 2) pendidik dan metode pengajaran guru, 3) diri pribadi dan 4) keluarga. Berdasarkan temuan ini direkomendasikan kepada pimpinan sekolah untuk dapat merumuskan formula belajar daring yang menyenangkan bagi siswa.

Published
2020-06-28
How to Cite
Rahma Wira Nita, Eva Kartika Wulan Sari, & Wira Solina. (2020). Identifikasi Permasalahan Psikologis Remaja pada Masa “Social Distancing” Melalui Assesmen Survey Heart. PD ABKIN JATIM Open Journal System, 1(1), 375-385. https://doi.org/10.1234/pdabkin.v1i1.61