IMPLEMENTASI BIMBINGAN KELOMPOK TERHADAP KEPUTUSAN PEMILIHAN MATA PELAJARAN PADA KURIKULUM MERDEKA BELAJAR

  • Aji Mulya Pratama Universitas Negeri Malang
  • Alief Laili Budiyono Universitas Negeri Malang
  • Muhammad Minanurrohman Universitas Negeri Malang
  • Nur Hidayah Universitas Negeri Malang
  • Fitri Wahyuni Universitas Negeri Malang

Abstrak

Bimbingan kelompok merupakan proses pemberian bantuan secara preventif kepada konseli dalam situasi kelompok. Bimbingan kelompok yang dilaksanakan menggunakan teknik diskusi yang terjadi interaksi antara individu-individu yang terlibat dalam kelompok, saling bertukar pengalaman, bertukar informasi, pemecahan masalah, dan keaktifan anggota kelompok. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji dan memberikan gambaran mengenai layanan bimbingan kelompok terhadap keputusan pemilihan mata pelajaran pada kurikulum merdeka belajar. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini merupakan literature review dengan metode naratif yang dikaji dan dianalisis menggunakan literature-literature mengenai implementasi bimbingan kelompok terhadap keputusan pemilihan mata pelajaran pada kurikulum merdeka belajar. Hasil penelitian bahwa Bimbingan kelompok teknik diskusi dapat dilakukan untuk membantu peserta didik dalam menentukan pilihan mata pelajaran yang diinginkan sesuai dengan minat bakat dan aspirasinya sesuai dengan kurikulum merdeka belajar yang telah ditetapkan kemendikbud.

Diterbitkan
2023-02-07